Lipstick Matte Made In Heaven Absolute New york "pemula wajib punya"

Welcome ya~ ha~
Nggak bakal ada habisnya, kalau bicara soal trend kecantikan. Apalagi ngomongin produk makeup yang mampu memperindah tampilan bibir. Rasanya setiap minggu pasti ada saja brand tertentu yang meluncurkan lipstick atau lip cream terbaru, tentunya lipstick-lipstick keluaran terbaru ini hadir dengan terobosan yang dianggap mampu bersaing di pasaran. Apalagi lip product ini semacam essential makeup yang paling sangat amat dan harus dimiliki setiap wanita. Dari pengalaman aku sihh, rata-rata perempuan kalau keluar rumah, minimal pakai lipstick, bener nggak? yaa meski alis menurutku penting juga, tapi kalau disuruh memilih salah satu, sudah pasti yang aku pilih pemulas bibir huehehehe. 

Nah.. di postinganku kali ini, aku akan membahas pemulas bibir yang katanya dibuat di Surga, pas dengar tag line ini tuhh aku langsung mikir, seluang apa waktu malaikat Surga sampai bisa produksi lipstick wkwk, bercanda ding. 


Bulan lalu aku dan teman-teman Bali Beauty Blogger diundang oleh team Absolute New York Indonesia, untuk datang ke launching Lipstick Matte Made in Heaven Absolute New York, yang berlokasi di level21 Mall Bali, tempat yang sudah nggak asing lagi bila kalian kids jaman now yg idup di Bali. Nahh, di event tersebutlah kita diberikan informasi mengenai, apasih yang membuat lipstick ini menjadi berbeda dengan yang lain dan menjadi layak untuk masuk ke daftar koleksi lipstick kalian. 

CLAIM

Adapun klaim yang ditawarkan Lipstick Matte Made in Heaven Absolute New York ini, antara lain;
"Duo Liquid Lipstick & Lip Liner yang sangat mudah diaplikasikan dan memberi hasil akhir Matte yang nyaman dan lembut dibibir.

"Highly Pigmented, formulanya menutup dengan sempurna di permukaan bibir agar warna bibir lebih merata"

"Transfer-Free, sehingga tahan lama dibibir"

PACKAGING



Sesuai dengan claimnya, it's duo dual 2in1 praktis, semua istilah yg bisa menggambarkan ya aku sebutin, intinya Liquid Lipstick dan Lip Liner dalam satu kemasan. Pas aku tahu produk ini ada 2 tipe lip produk di satu kemasan, mataku langsung berbinar-binar, karena menurut pendapat aku, ini merupakan ide yang sangat briliant. Terobosan yang bikin sekalinya konsumen tahu  keunggulan yang satu ini, minat beli konsumen pasti langsung bertambah. Dan meski memiliki 2 tipe lipstick, ukuran kemasan yang ditawarkan pun tetap slim, so travel friendly. Untuk berat bersihnya sendiri, lip linernya 0,18g dan lip creamnya 4,2g.


Oh ya, untuk aplikatornya sama seperti lip cream pada umum, cuma yang aku suka, gagangnya itu panjang temen-temen, apalagi karena ada lip linernya juga, jadi pas apply lip creamnya udah pasti  bakalan gampang banget. Bisa kalian bayangin kan? sudah ada lip liner yang ngebantu saat membingkai bibir, aplikator lip creamnya nyaman pula dipakai. Rasa-rasanya meski kalian pemula dalam hal makeup pun, kalian tetap bisa bikin full lips ala American ladies, kalau pakai produk ini.

TEXTURE, PIGMENTATION & SCENT


Lanjut membahas tekstur, pigmentasi dan aroma. Emang ya, makin lama kayanya tekstur lip cream makin mirip lip tint. Teksturenya creamy yang cenderung cair, dengan pigmentasi yang oke punya. Finishnya matte dan untuk sampai ke benar-benar matte membutuhkan waktu yg agak lama. Tapi menurut aku itu nggak masalah, karena seandainya lip produk ini mau aku ombre, aku jadi punya waktu yang cukup untuk blend lip creamnya di bibir aku.

Pernah gga sihh kalian merasa ngombre pakai lip matte dan jadi cepat cracking? menurut aku salah satu penyebabnya karena lip produk tersebut cepat ter-set, makanya mudah menggumpal, terlanjur susah diblend, sehingga ketebalannya menjadi tidak rata. Nahh karena Lipstick Matte Made in Heaven ini cukup lama ter-set, jadi cocok juga buat kalian yang baru belajar buat ombre lips.

Hmm.. untuk aroma hampir nggak tercium, samar-samar ada aroma zat kimia, yang mungkin itu aroma dari zat pewarnanya. Aroma ini aku sadar pas dicium langsung dari aplikatornya, kalau sudah dipakai di bibir, jadi tidak tercium sama sekali.

SHADE


Ke bagian yang paling menarik perhatianku yiahaha. Terdiri dari 7 shade, yang warnanya benar-benar warna favorit wanita Indonesia. Emang yaa reinkarnasi 7icons mungkin (paan sihh). Kenapa aku bilang warna favorit, karena dari ke-7 shade yang tersedia, setidaknya ada 4 shade yang pasti disukain sama client-clientku. 4 shade yang aku maksud ini ialah 01 Instinct, 03 Hyped, 04 Fever dan 06 Bitten. 3 shade lainnya menurutku bakal disukain sama perempuan-perempuan yang hobi eksperimen warna lipstick, anak ombre biasanya wkwk. 

SWATCHES ON MY LIPS

Aku juga akan tunjukin pemakaian di bibirku. Tapi sayangnya disini aku cuma punya 5 shade, shade yang tidak ada No.02 dan 03, jadi mohon maaf banget kalau kurang lengkap ya mentemen :')







KETAHANAN

Dari segi ketahanan, Lipstick Matte Made in Heaven Absolute New York ini transferproof, smudgeproof, dan waterproof bila sudah ter-set matte. Sedangkan untuk ketahanan setelah makan sesuatu (pastinya makanan layak konsumsi), ketahanan lipstick ini tidak jauh berbeda dengan lip matte brand lainnya, akan menghilang dibagian dalam bibir. Nah, karena finishnya benar-benar matte, saran aku kalau kalian mau touch up, lebih baik lip product sebelumnya di remove dulu, baru apply lagi yang baru, karena kalau dipaksa ditumpuk, bagian pinggir bibir yang masih ada sisa lip  product sebelumnya, pasti terasa tebal dan kurang nyaman, padahal produk ini meski finishnya matte, tetep nyaman dipakai lohh.

KESIMPULAN

  • Packaginya slim dan praktis karena 2in1.
  • Tekturnya creamy yg sedikit cair.
  • Pigmentasinya ngecover banget, kecuali shade 05 Hostile menurutku pigmentasinya rada bandel, rada susah diratain warnanya, semoga nextnya bisa diperbaiki Absolute New York.
  • Aromanya tidak tercium kalau sudah di apply ke bibir.
  • Tersedia dalam 7 shade, dan shade favoritku 01 Instinct dan 06 Bitten 
  • Transferproof
  • Waterproof
  • Smudgeproof, beda urusan kalau kalian guyur aer terus digosok-gosok yahh, semua lipstick pasti ngilang kalau dibegituin wkwk.
  • Price: Rp 105.000

Oh yaa untuk kalian yang nggak sempat datang ke storenya, bisa juga melakukan Pembelian Online di makeupaddictindo.com .

Gimana? layak banget kan masuk ke daftar lipstick favorite kalian. Ataupun ada dari kalian yang sudah punya produknya? coba ceritain di kolom komentar shade yang menjadi favoritmu mu :).
Sekian dulu untuk reviewnya, see~ yaa~





love,



yuta

You Might Also Like

17 Comments

  1. Aku suka kamu pake yang 01 sama 06 deh Dwita, kalo aku favoritenya yang 01 kalem-kalem manis wkwkwkwk

    ReplyDelete
  2. 01 warnanya cakep di kamu , btw ini bikin bibir kering ga sih ?

    ReplyDelete
  3. yang instinct bagus banget kayaknya buat sehari-hari yaaa. kamu bagus banget pake no 5.

    ReplyDelete
  4. cantik bangett :))
    menarik nih 2in1 lip cream gitu yaa, tapi kenapa ya bagian tutupnya itu isi lekukan gitu ngga langsung lurus kayak tutup lip cream pada umumnya aja aku ngga suka sih, kurang HD jadinya

    ReplyDelete
  5. Chai is literarily lipstick no lipstick coba ombre sama bitten

    ReplyDelete
  6. Suka banget sama lipstick ini. Pas banget dari semua aspek lipstick.

    www.vinasaysbeauty.com

    ReplyDelete
  7. Lucu banget mungil2.. bagus no 1 nya di Dwita, lip shape nya juga baguss haha

    ReplyDelete
  8. Packagingnya unik banget 🥰 wrnanya juga bagus2 set sm lip linernya

    ReplyDelete
  9. Worth it lah yaa, harga segitu dapet lip liner juga. Shade instinct cakep banget di kamu!

    ReplyDelete
  10. Abis baca review nya bagus, jadi pengen belik beb

    ReplyDelete
  11. Ini serius aku pengen nyoba, uniq sih, warnanya cakep cakep 😭 *mupeng-*

    ReplyDelete
  12. Cakep yg no. 1. Harganya juga ga mahal2 amat yaa

    ReplyDelete
  13. Aku suka sama lip cream ini. Simple bisa dibawa kemana2. Warnanya juga cakep2 ya

    ReplyDelete
  14. 01 nya cakep banget ya. Lipstick idaman, langsung ada lip linernya dong. jadi gaperlu beli 2 x.

    ReplyDelete
  15. Chai pucaet banget yak kayanya cocok ombrean. lainnya cakep2 cocok semua

    ReplyDelete